LKK : OSIS dan MPK SMAN 4 Kota Bima Tahun 2025, Mencetak Kader Pemimpin Masa Depan.
Kota Bima, 2 Februari 2025 - Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) dan Majelis Perwakilan Kelas (MPK) SMAN 4 Kota Bima telah sukses mengadakan Latihan Kader Kepemimpinan (LKK) untuk periode 2024/2025 dari tanggal 1 -2 Februari 2025. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari dan diikuti oleh seluruh anggota OSIS dan MPK yang baru terpilih, dengan tujuan untuk meningkatkan kapasitas kepemimpinan dan pengetahuan organisasi siswa.
LKK dihadiri oleh Kepala Sekolah Imran, S.Pd. MM, sekaligus membuka secara resmi kegiatan, dan didampingi oleh waka Kesiswaan dan Pembina osis.
Acara LKK berlangsung di aula SMAN 4 Kota Bima dengan antusiasme tinggi dari peserta. Berbagai materi penting dan relevan disampaikan oleh pemateri yang berpengalaman di bidangnya. Materi yang disampaikan mencakup tata tertib dalam organisasi, keagamaan, surat menyurat, public speaking, pendidikan karakter di era digital, keorganisasian, bahaya narkoba, serta kepemimpinan yang efektif.
Salah satu pemateri, Ilyas Pardede, S.Pd, yang merupakan Waka Humas SMAN 4 Kota BIma, memberikan materi tentang pendidikan karakter di era digital. Ia menekankan pentingnya pemahaman tentang perilaku yang baik dalam menggunakan teknologi, serta bagaimana siswa dapat menjadi teladan di tengah tantangan zaman.
Kegiatan ini tidak hanya fokus pada materi teori, tetapi juga mengutamakan praktik, seperti diskusi kelompok dan simulasi kepemimpinan. Peserta diajak untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman, sehingga mereka dapat belajar secara langsung dari satu sama lain.
Dengan keberhasilan pelaksanaan LKK ini, diharapkan SMAN 4 Kota Bima akan memiliki pemimpin-pemimpin muda yang tidak hanya cakap dalam ilmu kepemimpinan, tetapi juga berkomitmen untuk mengedepankan nilai-nilai positif dalam setiap kegiatan organisasi. (IP)
Jadilah yang pertama berkomentar di sini