Wahyu Maulana Utomo biasa disapa Wahyu oleh bapak-Ibu guru dan teman-temannya adalah salah satu siswa SMAN 4 Kota Bima yang bisa dibilang cukup istimewa. Pasalnya Wahyu( sapaan akrab untuk Maulana Wahyu Utomo ) kelas X-10 dalam 3 bulan terakhir meraih 3 penghargaan sekaligus baik di bidang akademik maupun non akademik.
Wahyu dan timnya meraih juara 3 dalam lomba Tekhnologi Tepat Guna ( TTG) Tingkat Kota Bima tahun 2023 yang diselengggarakan oleh Badan Riset dan Inovasi Daerah Kota Bima. Selang beberapa saat kemudian wahyu juga melewati passing grade dalam Kompetisi Sains Nasional ( KSN) tingkat kota Bima yang akan wewakili sekolah ke Tingkat provinsi dalam mata pelajaran Geograri.
Yang terbaru si ulet nan cerdas Wahyu harus puas di posisi ke 3 setelah MA Negeri 1 Ngawi (Nadita Naerobby, Bilqis Naifa, Hela Putri) SMAN 1 Yogyakarta (Alwan Muzakki, Oktavia Nafisa Pradanti),SMA Negeri 4 Bima (Maulana Wahyu Utomo) dalam lomba Juara Lomba Essay Akuntablest Creative Competition. Semoga semangat dan jiwa kompetisi Wahyu mengantarkannnya menjadi siswa yg sukses ke depannya.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini